MAHASISWA PRODI TASAWUF DAN PSIKOTERAPI DILATIH SOCIAL AWARENESS SOFT SKILL

Blog Single

Kudus – Untuk memiliki kepekaan dalam merespon kebutuhan masyarakat dan sekitarnya, mahasiswa prodi Tasawuf dan Psikoterapi dilatih ketrampilan tentang Social Awareness (29/08/2022).

Kegiatan yang mendapat atensi dari Dekan dan Wakil Dekan I ini menghadirkan narasumber Fikri Abdillah, seorang Pshycopreneur dari perusahaan Bright Cordova Indonesia.

Dengan kemasan yang segar, atraktif dan ceria, Fikri Abdillah melatih dan membekali mahasiswa prodi Tasawuf dan Psikoterapi tentang bagaimana cara memperoleh kepekaan dan kepedulian diri, kemudian bagaimana menindaklanjutinya dengan semangat berbuat dan berjuang untuk merespon kebutuhan masyarakat dan lingkungannya.

Dekan fakultas Ushuluddin IAIN Kudus, Dr. H. Ahmad Atabik, Lc.,M.S.I. menyampaikan bahwa pelatihan ini bertujuan agar membekali mahasiswa prodi Tasawuf dan Psikoterapi (TP) agar bisa membaca, memahami dan menyadari terhadap apa yang dialami dan terjadi di sekitarnya . “Ya menurut saya, pelatihan ini sangat penting agar mahasiswa tidak salah merespon dan salah bertindak dalam memberikan solusi terhadap permasalahan masyarakat di mana dia berada, karena dengan salah membaca peristiwa, orang atau apapun yang terjadi di sekitar lingkungannya, maka solusi yang diberikan juga bisa kurang tepat” ujar Dr. H. Ahmad Atabik, Lc.,M.S.I.

Selanjutnya Dr. Abdul Karim, S.S., M.A. selaku Wakil Dekan 1 menuturkan bahwa dengan memiliki awereness soft skill ini, diharapkan mahasiswa prodi Tasawuf dan Psikoterapi dapat meningkatkan daya saing terseindidi di masa yang akan datang.

Pelatihan ini dilaksanakan di Gedung K Fakultas Ushuluddin dan diikuti oleh 60 mahasiswa dari prodi Tasawuf dan Psikoterapi.  

Share this Post1: